Indonesia Akan Bebas KKN Tahun 2039?

Posted by Muhammad Munandar on Kamis, 17 Februari 2011

Mungkin saja.  Simak!. Indonesia Negara paling korup di dunia, tidak ada yang berani menyangkal atau menyanggah hal tersebut.  Benarkah Indonesia dapat bebas KKN, apa saja yang harus dilakukan?. Menariknya di sini, justru kita tidak perlu melakukan apa-apa selain menunggu.
Mari hitung-hitungan.  Jika kita beramsumsi bahwa praktek korupsi kolusi dan nepotisme (KKN) dilakukan oleh pejabat yang menjabat sekarang berikut antek-anteknya (tahun 2009 lalu), maka permasalahan korupsi akan selesai dengan sendirinya setelah mereka semua pensiun dan tidak menjabat lagi minimal 30 (tiga puluh) tahun kedepan. Sehinga dapat dicanangkan Indonesia Bebas KKN pada tahun 2039 nanti. Tentu saja dengan catatan jika tidak terjadi ‘kaderisasi’ dan penggantinya adalah orang-orang pilihan yang bebas dari KKN.
Namun akankah kita menunggu selama itu tanpa kepastian? Ayo bergerak sekarang, BERANTAS KKN!